Himbauan Bupati Gresik Jawa Timur Dr Sambari Halim Radianto, untuk bisa menang dalam lelang bandeng tahunan tanpa membawa banyak uang terbukti.
Sebanyak 400 paket bandeng yang berisi rata-rata 3 kg dilelang obral, saat pelaksanaan lelang bandeng tahunan Pemkab Gresik di alun-alun Gresik, Sabtu (27/8/2011) hingga Minggu (28/8/2011) dini hari.
Dikatakan obral, kerena harga bandeng saat pasar bandeng bisa mencapai Rp 75 ribu/kg. Sedangkan di arena lelang, paket bandeng dilepas dengan harga mulai Rp 60 ribu per paket berisi 3 kg bandeng, sampai harga tertinggi Rp 150 ribu/paket.
Pelaksanaan lelang bandeng yang bertajuk ‘Lelang bandeng untuk Rakyat’, selain diikuti bupati, muspida serta segenap jajaran pejabat pemkab Gresik, juga dihadiri Wakil Gubernur Jawa Timur, Syaifullah Yusuf.
Pada lelang awal, 10 paket di lepas dengan harga tertinggi Rp 150 ribu. Sambutan masyarakat luar biasa, Belum surut antusias penonton, di sesi lelang berikutnya harga bandeng per paket terus menurun. Mulai Rp 125 ribu, Rp 100 ribu, Rp 75 ribu sampai pada harga dasar yaitu Rp 60 ribu perpaket.
Bahkan pada lelang sesi akhir, bandeng diberikan begitu saja ke masyarakat sesuai syarat yang ditentukan panitia. Ada yang mendapatkan bandeng gratis, setelah menjawab kuis, ada yang berasal dari tempat terjauh berdasarkan KTP. Bahkan Bupati memberikan paket bandeng cuma-cuma untuk 10 orang yang merasa dirinya gemuk dan 10 orang lainnya yang merasa dirinya kurus.
Seorang ibu yang datang bersama anaknya, bisa membawa pulang dua paket sekaligus. Paket pertama didapat sang ibu, setelah berhasil menjawab pertanyaan pembawa acara, “Barang apa yang saat hidup ‘melungker’ saat mati juga melungker”.
Si ibu sontak menjawab obat nyamuk. Paket kedua didapatnya, saat Bupati Sambari mengumumkan yang merasa dirinya gemuk mendapatkan bandeng. Maka si ibu lalu menyorong anaknya, yang memang gemuk, untuk maju dan ternyata mendapat hadiah paket bandeng. “Lumayan mas, dapat dua paket bandeng bisa buat makanan saat lebaran,” ujarnya sambil tersenyum senang.
Ketua Panitia Lelang, Moh. Nadjib juga mengumumkan pemenang beauty contest bandeng dan berhak hadiah Umroh adalah Askur, dengan bandeng seberat 6,8 kg. Bandeng tersebut di pelihara di tambaknya di Desa Pangkahwetan Kecamatan Ujungpangkah.
Sedangkan pemenang ke 2 mendapat hadiah Rp 10 juta diraih Ali Huda warga Desa Tanjung Wedoro Kecamatan Bungah, untuk bandeng 6,0 kg. Pemenang ke 3 adalah Safari warga Desa Mengare Kecamatan Manyar, berhak mendapat uang Rp 5 juta untuk bandeng seberat 5,3 kg..
1 komentar:
siiip bgt, di buat otak2 hehheee
Posting Komentar